Pendekatan Inovatif untuk Pertumbuhan Bisnis

 Menurut Perusahaan Digital Marketing, strategi pemasaran yang dilakukan pelaku bisnis sangatlah beragam, Strategi pemasaran memiliki model bisnis yang berbeda dan memiliki keunggulan tersendiri. Begitu pun dengan B2B atau Business to Business. Ingin tahu lebih lanjut apa itu B2B dan bagaimana memaksimalkan pemasaran menggunakan pemasaran B2B? Yuk simak uraian di bawah ini untuk mengetahui informasi lebih lanjut.

Pengertian Pemasaran B2B

Pemasaran B2B merupakan sebuah aktivitas pemasaran yang terjadi antara pelaku bisnis dengan pelaku bisnis yang lain. Produk atau layanan yang dijual biasanya barang modal atau barang industri. Seorang pebisnis menjual produk atau layanan kepada pebisnis lain untuk meningkatkan volume penjualan, memaksimalkan pencapaian, meningkatkan performa bisnis, dan lainnya. 


Strategi Pemasaran B2B


Berikut ini adalah tips pemasaran B2B untuk mengembangkan bisnis secara lebih efektif dan efisien.


  1. Menyesuaikan Kebutuhan Konsumen


Setiap bisnis tentunya selalu memastikan kepuasan pelanggan, namun B2B marketing juga harus menyesuaikan kebutuhan konsumen. Nantinya hal itu akan berhubungan dengan relasi jangka panjang bisnis Anda dengan konsumen.


Melihat sudah banyak pelaku bisnis B2B yang menjadikan pemasaran ini sebagai kekuatannya. Oleh karena itu, Anda harus mulai berpikir bagaimana cara menyesuaikan keinginan konsumen dengan produk atau layanan yang Anda tawarkan. 


  1. Membuat Strategi Harga yang Tepat


Harga merupakan hal penting dan menjadi salah satu elemen krusial dalam marketing. Oleh karena itu, Anda perlu berhati-hati dalam menentukan harga produk atau layanan yang Anda tawarkan.


Sebelum menentukan harga, Anda harus menghitung berapa biaya produksi hingga break even point. Langkah selanjutnya, Anda perlu melakukan survei tentang rentang harga produk di industri serupa. Setelah itu, Anda dapat menentukan harga yang sesuai.

Menetapkan harga di bawah harga pasar akan berisiko bagi bisnis. Calon konsumen dapat menganggap produk atau layanan yang Anda tawarkan kurang berkualitas dan tidak bagus karena harganya yang murah.

Anda juga akan mendapatkan pelanggan yang hanya mengincar harga murah. Dalam jangka panjang, hal tersebut tentunya sangat tidak menguntungkan bagi Anda. Bisnis menjadi sulit berkembang karena pelanggan hanya mementingkan harga yang murah, bukan kualitas produk atau pelayanan yang Anda berikan.

Terdapat tiga hal yang perlu Anda pertimbangkan dalam bisnis B2B. Pertama, Anda harus menciptakan ruang negosiasi. Kedua, Anda harus menuliskan harga dan fitur produk dengan jelas. Ketiga, menawarkan berbagai pilihan pembayaran.

  1. Melakukan Strategi Content Marketing

Strategi pemasaran B2B dan B2C sangatlah berbeda. Bisnis B2C tidak memiliki batasan bagaimana promosi dilakukan. Bisnis B2C dapat menggunakan berbagai media sosial. Hal tersebut dikarenakan target pasar B2C sangatlah fleksibel.


Sedangkan B2B target pasarnya lebih selektif dalam menggunakan media sosial. Hal tersebut berdampak kepada kampanye promosi yang dijalankan. Hal tersebut dikarenakan untuk menghindari resource yang terbuang.

  1. Membangun Networking

Membangun networking merupakan salah satu strategi pemasaran B2B yang bersifat efektif dan spesifik. Sebanyak 45 persen bisnis B2B membangun networking melalui acara dan grup. Cara tersebut bahkan lebih populer dibandingkan program afiliasi, komunitas online, newsletter, dan masih banyak lagi.

Persaingan bisnis B2B memang tidak seramai B2C. Namun, hal itu justru menjadi alasan yang tepat mengapa Anda perlu melakukan networking. Dengan adanya networking, Anda dapat menjalin hubungan dengan calon konsumen.

Nah itulah dia informasi singkat apa itu pemasaran B2B dan bagaimana cara memaksimalkan strategi B2B. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk kita semua. Jika Anda memiliki sebuah bisnis dan ingin menggunakan jasa Perusahaan Digital Marketing terpercaya. Anda dapat berkonsultasi bersama pakarnya secara GRATISSS dan menghubungi kami di nomor 081294795042. 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sudah Mengetahui Jenis Iklan Google Ads? Ini Rahasianya!

Mengenal Apa Itu Content Creator dan Kriterianya

BAGAIMANA STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN EFEKTIF?